0
Thumbs Up
Thumbs Down

Sempat diragukan tidak sesuai dengan selera pasar, Intip kerennya Honda jazz keluaran terbaru

Mobil WOW
Mobil WOW - Tue, 31 Mar 2020 08:59
Dilihat: 4719

Ada kabar gembira bagi anda yang tetap ingin memiliki salah satu dari varian terlaris milik honda ini. Diperkenalkan sebagai Honda Fit, jazz varian terbaru ini tidak ada perbedaan kecuali varian mesin hybrid saja yang tidak tersedia di Indonesia. Tidak kalah keren dengan generasi sebelumnya, mari kita telisik lebih jauh perubahan yang mengagumkan dari Honda jazz keluaran terbaru yang lebih dikenal dengan Honda fit ini.

Hadir dalam 4 varian yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan berkendara anda

Sebagai jenis mobil keluaran honda yang paling laris, kali ini Honda Fit mengeluarkan 4 varian terbaru di antaranya Honda Fit LX, Honda Fit Sport, Honda Fit EX dan Honda Fit EX-L. Menawarkan 2 tipe transmisi pada semua variannya, yakni 6 tingkat percepatan manual dan sistem Contionous Variable Transmissions (CVT). Pada tipe tertinggi mobil ini dilengkapi dengan fitur tambahan kelas premium yang dapat menyamakan seluruh penumpang dalam kabinnya. Namun sayangnya, untuk varian mesin hybrid tidak bisa anda miliki karena Honda Indonesia tidak menyediakan varian tersebut.

Menelisik eksterior All New Honda Jazz 2020 terbaru yang akan membuat anda semakin ingin memilikinya

Yang membedakan varian kali ini dengan generasi sebelumnya adalah honda fit dilengkapi berbagai komponen modern dan mumpuni, seperti Pada sisi depan, mobil ini tampil dengan Front Grille bernuansa krom yang mengintegrasikan dua buah Head Lamp-nya. Dan di bagian bawahnya, juga terdapat Rear Bumper yang memiliki rongga ventilasi berukuran kecil sehingga membuat mobil ini tampak sporty dan modern.

Hadirnya multi reflector head lamps dengan tombol auto on/off juga menjadikan mobil ini semakin menarik. Tidak hanya itu, fitur log lamp yang terdapat di bawahnya juga mampu memperkuat fungsi pencahayaan sehingga anda tidak perlu lagi takut berkendara di saat cuaca sedang hujan lebat ataupun berkabut.

Untuk bagian samping dari mobil ini tak kalah menarik dengan Power Side Mirrors Integrated Turn Indicators. Fitur yang memiliki fungsi melipay kaca spion dan terintegrasinya lampu sein menjadikan fitur ini sebagai pembaruan pada honda fit. Meskipun terlihat imut, nuansa sporty pada mobil ini tetap terlihat dari Velg Sporty Alloy yang didukung dengan Splash Guards yang berfungsi untuk melindungi cat mobil dari kotoran atau debu dari bannya. Tampilannya yang terlihat aerodinamis dengan hadirnya beberapa lekukan artistik khas honda yang terletak di bodi bagian sampingnya.

Pada bagian tengah bodinya terdapat Rear Garnish yang dibalut dengan aksen krom mengkilap sehingga nuansa elegan terpancar dari bodi belakangnya, Rear Spoiler pada bagian atap membuat mobil ini terlihat semakin Sporty dan juga modern.

Kecil di luar luas di dalam adalah kesan yang diberikan si Honda Fit ini, Kecanggihan teknologi pun semakin terasa

Secara keseluruhan, mobil yang tampak kecil di luar ini memiliki suasana interior yang lega dan lapang khas mobil honda jazz generasi sebelumnya. Beragam hiburan atraktif juga tidak lupa disematkan pada panel dashboard, dilengkapi dengan panel Head Unit berukuran 7 inchi yang mampu mengoperasikan audio, radio, video dan sistem navigasi untuk tipe tertinggi.

Tidak sampai disitu, melalui panel tersebut anda dapat mengintegrasikan gadget anda lewat teknologi Apple CarPlay atau HondaLink sehingga anda dapat mengangkat telfon, mengirim pesan dan membuka berbagai aplikasi pada smartphone anda. Dan tentunya anda tidak perlu lagi meragukan kualitas suara dari mobil ini, sebab mobil ini menghadirkan 160 Watt Audio System dengan 4 buah speaker yang tersemat pada setiap sisi kabinnya.

Kesan modern dan canggih juga terlihat pada bagian setir mobil ini. Misalnya pada tombol bagian kiri terdapat tombol yang dapat mengatur alur musik yang sudah terintegrasi dengan panel head unit-nya. Dan pada tombol kanan ada dapat mengaktifkan teknologi Cruise Control yang memiliki fungsi untuk melajukan kendaraan sesuai keinginan anda tanpa harus menginjakkan kaki di pedal gas. Teknologi ini tergolong modern dan mumpuni karena sifatnya yang praktis dan akan sangat bermanfaat di area jalan bebas hambatan, kini berkendara aman dan praktis kini bukan lagi hal yang sulit anda dapatkan.

Kenyamanan kursi juga jadi faktor penting untuk penumpang dan juga pengendara, oleh karena itu mobil ini menggunakan material kulit yang nyaman untuk joknya dan dibekali dengan mode seperti Utility Mode, Long Mode, Tall Mode dan Refresh Mode. Tiap mode ini didasari dengan metode pelipatan kursi yang dapat mengatur besar kecilnya kapasitas ruang bagasinya.

Menggunakan Fitur dan mesin versi terbaru dengan harga ramah kantong

Tidak hanya fitur pendukung, fitur utama pada mobil ini pun tergolong lengkap dengan beberapa teknologi terbaru dari honda. Menggunakan paduan teknologi pengereman Anti-lock Braking System (ABS), Brake Assist (BA), dan Electronic Brakeforce Distribution (EBD) sehingga anda dapat merasakan sensasi pengereman yang presisi, empuk dan handal. Selain itu, mobil ini tampil dengan mengusung teknologi Vehicle Stability Assist (VSA) dan Traction Control (TRAC) untuk masalah kestabilan di area licin.

Selain fitur keamanan untuk pengereman, honda fit juga dibekali dengan Tipe mesin utama yang digunakan, yaitu 4 silinder segaris dengan sokongan 16 katup DOHC berteknologi I-VTEC. Mesin yang juga dikemas dengan kapasitas silinder sebesar 1.498 cc yang mampu meraih daya maksimum 6.600 Rpm dan torsi maksimum 4.600 Rpm. Tidak hanya itu, mobil ini juga menawarkan dua sistem transmisi yang dapat anda pilih untuk memantapkan performanya yakni 6 tingkat percepatan manual dan CVT. Sedangkan untuk masalah bahan bakar, mobil ini tampil irit dan efisien karena sudah menggunakan teknologi pendistribusian Direct Fuel Injection.

Dari spesifikasi di atas dapat disimpulkan bahwa nama dari honda fit yang berarti pas, memang terlihat pas dengan segala aspek yang dihadirkan pada mobil ini. Tetap mengusung sporty dan modern dan kabin yang nyaman dengan kapasitas yang mencapai 5 orang menjadikan mobil ini pas untuk kendaraan pribadi ataupun keluarga.

Sumber: Mobil WOW
Berita Trending
Cari Bengkel Mobil
PARTNER KAMI
carmudi
carvaganza
Cintamobil
Garduoto
Mobil WOW
Mobil123
Mobilmo
MotorExpertz
Oto
OTORAI
Otospirit
RajaMobil